Beranda » Blogging » Wordpress » Apa Itu Web Portal: Pengertian, Tujuan dan Contoh

Apa Itu Web Portal: Pengertian, Tujuan dan Contoh

Saat membuka browser, biasanya akan ditampilkan beberapa situs yang menarik untuk dibaca. Tampilan tersebut memiliki konten yang beragam, bisa berupa berita, artikel, review produk, dan lain sebagainya. Itulah web portal yang dibuat secara khusus sebagai salah satu strategi bisnis.

Portal web juga digunakan untuk menyediakan berbagai informasi agar pembaca tertarik, mau berinteraksi, hingga mendapatkan call to action (CTA). Dengan kata lain, jenis website ini akan sangat menguntungkan sebagai strategi bisnis, sarana marketing, dan lain sebagainya.

Jika anda ingin memiliki atau membangun web portal sendiri, berikut rekomendasi jasa desain website terbaik untuk keperluan bisnis anda.

Nah, apa itu web portal, tujuan, jenis, dan contohnya? Simak secara lengkap dalam artikel berikut !

Pengertian Web Portal

web portal adalah

Pengertian web portal adalah situs atau website yang digunakan untuk mengarahkan pembaca kepada suatu informasi yang dicari di internet. Di dalam portal ini terdapat konten yang mampu menarik minat para pengunjung. Sehingga pembaca mau membuka portal tersebut, membacanya, dan berinteraksi di dalam website.

Secara teknis, pembaca bisa mengakses web portal tersebut melalui PC, HP, tablet, atau perangkat lainnya yang terhubung internet. Dengan adanya portal ini, penyedia layanan akan mendapatkan keuntungan berupa peningkatan trafik, penawaran produk, atau juga mendapatkan informasi dari pengunjung.

Portal web juga merupakan salah satu jenis website yang bersifat dinamis. Bisa dikatakan demikian karena akan selalu ada pembaruan dalam situs ini.

Selain itu, pengunjung juga bisa berinteraksi secara langsung dengan penyedia layanan. Pengunjung bisa memenuhi kebutuhannya dalam mendapatkan informasi. Sedangkan penyedia layanan mendapatkan keuntungan sesuai dengan tujuan dibuatnya web portal tersebut.

Tujuan Pembuatan Web Portal

Web portal digunakan oleh seluruh kalangan masyarakat. Tidak hanya oleh kalangan pebisnis saja, banyak sekali komunitas, pemerintahan pusat maupun daerah, bahkan juga para individu.

Bagi para pebisnis, tentunya tujuan pembuatannya bisa untuk meningkatkan penjualan, pengenalan produk, dan sebagainya. Bagi pemerintah portal web bisa digunakan untuk melayani masyarakat, menyediakan informasi, dan lain sebagainya.

Bagi komunitas portal web bisa menjadi sarana komunikasi. Begitu juga berbagai kalangan lainnya tentu memiliki tujuan yang berbeda-beda.

Nah, dari sekian banyak tujuan tersebut, pembuatan web portal ini bisa dikelompokkan ke dalam beberapa tujuan. Simak apa saja tujuan pembuatan portal web berikut !

Untuk Strategi Bisnis yang Efektif

Pembuatan web portal yang paling banyak digunakan adalah sebagai strategi bisnis. Jenis situs web ini bisa digunakan untuk meningkatkan keuntungan perusahaan. Keuntungan tersebut didapatkan dari dampak positif penggunaan portal ini sebagai media promosi yang efektif.

Ada banyak strategi bisnis lainnya yang bisa digunakan menggunakan portal web ini. Seperti mendapatkan data dari pengunjung portal, atau bahkan melakukan transaksi secara langsung.

Dari tujuan ini penyedia layanan tentunya akan membuat konten sesuai dengan kebutuhan user. Sehingga peluang peningkatan profit akan semakin tinggi.

Menyediakan Informasi untuk Menarik Minat Pengunjung Web portal

Tidak hanya untuk tujuan bisnis, web ini juga digunakan oleh kalangan komunitas, bidang profesi tertentu, dan lain sebagainya. Tujuan ini lebih menekankan kepada minat dari para pembaca. Misalnya seperti web portal yang menyediakan konten dalam bidang kesehatan, teknologi, sport, dan sebagainya.

Web portal dengan tujuan ini harus memiliki data berdasarkan fakta, harus valid, dan melalui riset yang mendalam. Karena portal dengan tujuan seperti ini biasanya lebih menekankan pada kedalaman konten, dan hal-hal yang menarik bagi para pembaca.

Konten yang berisi informasi palsu akan berdampak negatif terhadap portal dan bisnis yang dimiliki. Parahnya lagi portal bisa saja diblokir dari mesin pencarian. Sehingga portal web tersebut tidak akan muncul dalam mesin pencarian.

Digunakan untuk Menjalankan Strategi Digital Marketing

Tujuan yang ketiga ini juga didasarkan untuk kepentingan bisnis. Dimana dalam tujuan ini web portal menjadi sarana dalam meningkatkan lalu lintas pengunjung.

Peningkatan trafik pengunjung tersebut biasanya menggunakan suatu teknik yang disebut SEO atau Search Engine Optimization. Teknik ini merupakan pengoptimalan kata kunci pencarian agar lebih mudah ditemukan oleh para user.

Dengan metode SEO ini, sebuah portal web bisa menjaring usernya secara lebih luas namun tetap tersegmentasi tergantung kebutuhan. Dengan adanya teknik ini, penyedia portal web bisa mendapatkan pengunjung tidak hanya dari lokal saja, melainkan juga secara nasional bahkan internasional.

Jenis Web Portal

Ada dua jenis web portal jika dilihat dari sisi layanannya atau service, yaitu:

Portal Vertikal

Jenis yang pertama ini biasanya menyediakan layanan dengan konten yang terbatas pada satu bidang. Portal vertikal seperti ini sangat mudah sekali ditemukan. Seperti portal game, portal sport, kesehatan, lifestyle, dan lain sebagainya.

Portal Horizontal

Jenis portal yang kedua ini merupakan salah satu jenis website yang menyediakan informasi secara lebih umum. Umumnya portal seperti ini ditujukan untuk menarik pengunjung agar bisa tertarik membaca, pembelian produk, dan lain sebagainya. contohnya seperti portal berita yang menyediakan berbagai konten secara umum.

Contoh Web Portal

Sebenarnya setiap orang yang berada di era digital ini tidak bisa lepas dari web portal. Karena setiap gawai yang dibawa setiap hari selalu terhubung dengan internet, dan mau tidak mau akan terhubung ke berbagai macam portal tersebut.

Apalagi penyedia layanan selalu meningkatkan kinerja web portal setiap harinya. Sehingga siapapun akan lebih mudah menemukan portal yang masuk ke dalam browser, diposting di media sosial, dan lain sebagainya.

Contoh dari web portal yang paling populer seperti Detik.com, Liputan6.com, Kompas.com, Merdeka.com, dan banyak lagi lainnya.

Baca juga:

Kesimpulan

Web portal adalah situs yang menyediakan informasi khusus untuk menarik pembaca. Tujuan pembuatan web portal ini sebagai strategi bisnis, menyediakan konten yang menarik, dan meningkatkan trafik pengunjung.

Ada dua jenis web portal dari segi servis. Pertama, portal vertikal yang memiliki konten khusus dan terbatas. Kedua, portal horizontal yang menyediakan informasi secara umum.

Contoh web portal di Indonesia seperti portal berita, kesehatan, gaya hidup, dan sebagainya.

Tinggalkan komentar

/* */