Beranda » Business » 7 Usaha Sampingan Ibu Rumah Tangga di Desa

7 Usaha Sampingan Ibu Rumah Tangga di Desa

Usaha sampingan ibu rumah tangga di desa – Peluang menjadi orang yang sukses bisa terjadi dimanapun, entah itu di kota ataupun di desa. Namun terkadang sebagian besar orang menganggap bahwa kesempatan sukses di desa lebih kecil dibandingkan di kota. Apakah benar demikian? Seseorang disebut sukses atau berhasil tidak dilihat dari tempat dia tinggal, apakah di kota atau di desa. Kunci untuk menjadi orang berhasil itu dengan kerja keras.

Dari semua kalangan tentu ingin menjadi orang yang berhasil, termasuk ibu rumah tangga. Selain mengurus kehidupan rumah tangga, seorang ibu juga ingin memiliki kegiatan di rumahnya seperti menjalankan usaha sampingan sebagai cara untuk bisa mendapatkan penghasilan tambahan. Namun bagi ibu rumah tangga yang tinggal di desa. Apakah bisa memiliki kesempatan untuk membuka usaha sampingan? Tentu saja bisa jika dilakukan dengan sungguh-sungguh. Lalu apa saja usaha sampingan ibu rumah tangga di desa?

Ide / Contoh Usaha Sampingan Ibu Rumah Tangga di Desa

Meskipun berstatus sebagai ibu rumah tangga, usaha sampingan ini dapat dilakukan di rumah atau di sekitar lingkungan rumah lho. Selain dapat mengurusi rumah, Anda tentu bisa mendapatkan keuntungan dari usaha Anda. Lumayan bisa menambah pemasukan buat di rumah kan?

Nah, apabila Anda memiliki keinginan untuk membuka usaha sampingan di desa, Anda harus mencari ide kreatif untuk usaha apa yang ingin Anda lakukan. Berikut beberapa pilihan pekerjaan sampingan ibu rumah tangga di desa, di antaranya:

1. Jasa Menjahit

Jika Anda memiliki keterampilan menjahit, Anda bisa membuka usaha sampingan yang satu ini. Bila dibandingkan di kota, tentu persaingan buka jasa jahit di desa lebih sedikit. Sebagai langkah awal, Anda bisa mulai menawarkan jasa Anda pada masyarakat sekitar dan teman-teman Anda. Tentu Anda bisa mendapat keuntungan dari keterampilan yang Anda miliki. Apalagi jika Anda dapat membuat model baju yang selalu update dan bisa diterima masyarakat pasti usaha Anda akan cepat berkembang.

2. Menjual Donat

Kue yang satu ini banyak yang menyukainya. Bentuknya yang bulat dan dengan bolang ditengahnya membuat kue ini memiliki banyak penggemar. Dari mulai anak-anak hingga orang dewasa tentu menyukai kue ini. Anda dapat mencari resep donat di internet. Lalu Anda dapat menjualnya sendiri atau dengan menitipkannya di warung-warung sekitar rumah Anda.

3. Berjualan Aksesoris

Masih sedikit orang yang menjual barang-barang aksesoris di desa. Untuk cara memulainya, Anda dapat mencari supplier aksesoris yang terpercaya. Selalu pintar mencari tahu trend aksesoris yang sedang hits agar tidak ketinggalan dan usaha Anda menjadi laku.

4. Menjual Kue

usaha-sampingan-ibu-rumah-tangga-di-desa
usaha kuliner/img by: wartaekonomi.co.id

Kalau tadi membahas tentang kue donat, yang satu ini kue menjual berbagai jenis kue. Jika Anda memiliki suka memasak dan pandai dalam membuat aneka jenis kue maka Anda bisa menjadikan ini sebagai usaha yang menguntungkan. Anda juga dapat menerima jasa pembuatan kue untuk berbagai acara. Modal untuk usaha ini pun relatif murah. Anda perlu bahan baku yang harganya murah dan mudah didapatkan. Bahkan lebih menguntungkan bila Anda menyetok kue dan memasarkannya di berbagai warung dan toko.

5. Agen Pulsa

Usaha sampingan satu ini rupanya tidak terlalu sulit. Usaha ini pun bisa dijalankan dimana saja. Modal usaha ini tidak banyak, lalu asal Anda memiliki handphone dan promosi ke tetangga yang baik, usaha ini akan berjalan. Bahkan usaha pulsa elektrik ini bisa dijalankan oleh siapa saja mulai dari pelajar, mahasiswa, karyawan, sampai ibu rumah tangga. Usaha sampingan ini juga merupakan usaha yang tidak menyita banyak waktu.

6. Menjual Nasi Uduk

Siapa yang tidak tahu nasi uduk. Nasi yang kerap banyak digemari masyarakat ini pun menjadi inspirasi untuk memulai usaha sampingan. Nasi uduk ini adalah makanan yang sangat familiar di kalangan masyarakat.

Nasi yang sering digunakan untuk makanan pada saat sarapan ini, menjadi salah satu peluang bagus untuk memulai usaha sampingan. Anda bisa membuat nasi uduk dengan rasa yang enak. Sehingga membuat pembeli merasa enak dengan nasi goreng yang Anda buat.

Modal usaha nasi uduk ini pun tidak terlalu besar. Modal untuk usaha ini adalah untuk membeli bahan bakunya saja. Lalu, Anda bisa menjualnya di depan rumah, apabila strategis. Namun apabila lokasi rumah Anda kurang strategis Anda bisa menjualnya tempat yang lebih strategis.

7. Usaha Katering

Usaha katering ini memiliki prospek usaha yang sangat berpotensi. Namun, di desa masih jarang orang yang memiliki usaha katering. Sehingga kesempatan itu masih banyak dan memudahkan Anda dalam memulai usaha. Anda bisa membuka usaha katering rumahan dan menerima pesanan untuk katering berbagai acara. Jika masakan anda enak maka pelanggan akan puas dan akan menggunakan jasa anda lagi dikemudian hari.

Inilah 7 usaha sampingan ibu rumah tangga di desa yang dapat dicoba di rumah. Semoga bermafaat.

Tinggalkan komentar

/* */