Beranda » Lifestyle » Cara Membersihkan Mesin Cuci agar Awet & Bebas Jamur

Cara Membersihkan Mesin Cuci agar Awet & Bebas Jamur

Pelajari cara membersihkan mesin cuci berikut berupa beberapa langkah sederhana. Membersihkan mesin cuci bukan berarti hanya mesin cucinya yang akan bersih, tetapi pada dasarnya akan membuat pakaian juga akan bersih.

Hampir setiap hari mesin cuci di rumah digunakan untuk mencuci pakaian kotor, tetapi pernahkah berpikir, kapan terakhir kali untuk meluangkan waktu membersihkan mesin cuci tersebut?

Apakah anda pernah membayangkan saat mencuci pakaian, bersamanya ada beragam jenis kotoran yang menempel seperti sisa tanah, pasir, rambut, atau kertas.

Apakah kira-kira semua kotoran tersebut akan terurai sempurna dan mengalir sepenuhnya bersama deterjen saat dilakukan pembilasan. Nyatanya, tidak semua kotoran tersebut keluar semua.

cara-membersihkan-mesin-cuci-agar-awet

Kotoran yang tertinggal terutama di celah-celah mesin cuci akan menjadi media tumbuh bakteri dan jamur. Sehingga bisa menimbulkan bau busuk.

Cara Membersihkan Mesin Cuci

Berikut ini adalah panduan langkah demi langkah yang akan membantu dalam membersihkan mesin cuci dengan mudah.

  1. Kosongkan mesin cuci dari pakaian, isi dengan air panas, dan jalankan settingan pencucian normal
  2. Tambahkan 3 sampai 4 sendok cuka, kemudian tekan tombol ON untuk menyalakan mesin. Biarkan cuka dan air bercampur.
  3. Masukkan 1/2 cangkir soda kue. Tutup dan biarkan mesin bekerja 1-2 menit.
  4. Matikan mesin dan biarkan campuran larutan selama 30 menit.
  5. Ambil dan celupkan kain pembersih untuk digunakan untuk membersihkan bagian-bagian mesin. Sapu bagian atas dan samping, bagian dalam-luar, dan celah-celahnya.
  6. Untuk memudahkan membersihkan celah-celah mesin cuci, gunakan sikat gigi bekas sehingga bisa membersihkan bagian yang sulit dibersihkan.
  7. Ambil sedikit larutan cuka dan soda kue dari mesin cuci. Masukkan dalam ember untuk digunakan pada proses terakhir.
  8. Hidupkan kembali mesin cuci kemudian kuras air di dalamnya.
  9. Ambil spons dan lap kembali seluruh bagian mesin cuci menggunakan sisa larutan cuka dan soda kue tadi. Langkah ini untuk memastikan tidak ada sisa kotoran yang masih menempel karena terlewat.
  10. Langkah terakhir, masukkan kembali air hangat dan nyalakan mesin untuk membilas sisa larutan cuka.

Alasan Mengapa Harus Membersihkan Mesin Cuci secara Teratur

Yuk, bersihkan mesin cuci secara teratur untuk menghindari hal-hal berikut:

  • Mesin cuci adalah tempat yang lembab, bahkan saat tidak digunakan. Tempat yang lembab akan sangat cepat menjadi media tumbuh bakteri dan jamur.
  • Mesin cuci yang tidak dibersihkan secara teratur akan mengeluarkan bau yang tidak sedap.
  • Bau yang ditimbulkan tersebut dapat diserap oleh pakaian. Pakaian yang seharusnya bersih dan wangi, malah akan membuatnya tetap bau.
  • Sisa kotoran atau timbunan deterjen yang tertinggal di mesin cuci, bisa menyebabkan mesin tidak bekerja secara optimal sehingga cepat rusak.

Sekarang anda sudah tahu bagaimana cara membersihkan mesin cuci. Ternyata tidak butuh banyak waktu untuk menjadikan mesin cuci kesayangan tetap bersih dan awet [indorsie.com].

6 pemikiran pada “Cara Membersihkan Mesin Cuci agar Awet & Bebas Jamur”

  1. Nice tips. Sama dengan membersihkan kulkas, itu sangat jarang dilakukan. Simpel ya menggunakan cuka & soda kue.

    Balas
    • Selain mudah, juga lebih alami jika dibandingkan menggunakan cairan pembersih yang umum dijual.

      Balas
  2. Ternyata senjatanya cuma sikat, cuka sama soda api ya, kalau saya biasanya ikut petunjuk di mesin cuci dan jarang sekali di bersihkan. Terimakasih tipsnya ya…

    Balas
    • Dengan bahan-bahan sederhana tersebut, bisa dijamin mesin cuci bersih dan tidak akan mengotori pakaian

      Balas

Tinggalkan komentar

/* */