Beranda » Fashion » Tekstil » 7 Bahan Kemeja yang Bagus, Nyaman Dipakai Sehari-hari

7 Bahan Kemeja yang Bagus, Nyaman Dipakai Sehari-hari

Mengenakan pakaian yang nyaman menjadi salah satu pendukung produktivitas kita sehari-hari kan? Sayangnya, tak jarang dari kita kesusahan menemukan bahan kemeja yang bagus.

Problematik sekali terutama bagi yang kesehariannya di kantor atau di tempat terbatas lainnya. Makanya, penting bagi kamu mencari bahan kemeja yang bisa membantu memudahkan dalam beraktivitas.

Rekomendasi Bahan Kemeja yang Bagus Dipakai Sehari-hari

bahan kemeja yang bagus adem

Bagi yang suka pakai kemeja, sayang sekali kalau tidak punya koleksi dengan kain berkualitas dan nyaman dipakai berikut ini:

1. Kain Drill

Kain drill menjadi bahan yang bagus untuk kemeja. Bahan ini menjadi salah satu andalan banyak orang karena memiliki tekstur yang unik dan pastinya nyaman dipakai.

Kamu bisa menjahit kemeja dengan bahan drill untuk pakaian resmi dan kasual. Teksturnya halus dan lembut di kulit.

Sementara warnanya tidak mudah kusut dan bukan termasuk kain yang mudah pudar. Jadi, bagus sekali untuk dipertimbangkan buat kamu yang suka pakai kemeja.

2. Kain Katun

Salah satu bahan kemeja yang bagus dan populer adalah kain katun bukan? Tak heran karena kain ini terbuat dari serat alami yaitu kapas.

Ketika dipakai terasa adem. Sementara untuk teksturnya licin, mudah menyerap keringat, halus dan lembut.

Tidak hanya itu keunggulan bahan katuk mempunyai bobot yang ringan dan tahan lama dalam pemakaiannya.

Karakteristik kemeja kartun yang premium ini banyak dipilih oleh perusahaan fashion untuk dibuat baju rok sampai hijab.

Makanya, menarik dipertimbangkan bagi kamu yang lagi butuh kain kemeja berkualitas. Cocok untuk perempuan maupun laki-laki.

3. Kain Oxford

Masih bingung pilih kain untuk kemeja yang bagus? Salah satu rekomendasi pilihan adalah kain oxford ini. Karakteristik kain ini mengutamakan kenyamanan karena berbahan dasar kuat dan tidak panas.

Makanya bahan Oxford ini termasuk jenis bahan yang cukup populer karena kenyamanannya tersebut.

Kamu yang mau bikin kemeja dengan kain oxford cocok untuk dijahit gaya formal dan kasual, baik untuk wanita maupun pria.

4. Kain Acrylic

Kain acrylic termasuk juga bahan kemeja yang bagus, karena karakteristiknya mirip dengan wol yaitu lembut dan ringan. Cocok sekali buat dijahit sebagai kemeja pria maupun wanita dengan model oversize.

Kamu bisa menemukan jenis kain acrylic ini dengan istilah dagang acrilian, orlon, cashmilon, vonnel maupun wolacryl.

Pemakaiannya sangat nyaman karena dapat menahan panas tanpa bikin kulit terasa gatal.

Karakteristik bahan acrylic juga lebih cepat kering dibandingkan serat sintetik lainnya. Makanya, rekomendasi sekali buat kamu yang mau bikin kemeja pria maupun wanita.

5. Kain Linen

Buat kamu yang mencari kain kemeja menyerap keringat, cobalah melirik bahan linen ini. Linen merupakan bahan kemeja yang bagus dan adem. Keunggulan lainnya kain ini awet dan terasa dingin di kulit.

Tentunya dari kualitasnya tersebut cukup merogoh kocek cukup dalam. Sebab, harga kain linen relatif mahal.

Tapi kain ini premium sekali kalau dijadikan sebagai kemeja pria maupun wanita. Jadi tidak perlu dilakukan lagi kualitasnya untuk dipakai sehari-hari.

6. Kain Toyobo

Jika kamu mencari kain yang mirip dengan katun Jepang, tentunya sudah berada di halaman yang tepat.

Sebab, kain toyobo merupakan kain yang mirip banget dengan katun jepang dan termasuk bahan kemeja yang bagus sekali.

Hanya saja perbedaannya dari sisi ketebalan masih dimenangkan oleh kain toyobo ini. Jadi kain katun jepang cenderung lebih tipis.

Karakteristik yang menarik dari kain toyobo juga dari teksturnya yang jatuh dan glossy. Selain itu, kain ini juga memiliki serat yang rapat sehingga tidak menerawang.

Tidak perlu khawatir untuk kenyamanannya karena bahan kemeja ini ringan sehingga cukup mendukung aktivitas sehari-hari.

Namun sangat disayangkan, kain ini tergolong produk impor. Jadi, cukup kesulitan untuk menemukannya di Indonesia.

Simak juga:

7. Kain Silk

Kain kemeja yang bagus rekomendasi terakhir adalah bahan silk. Bahan kemeja ini terbuat dari serat sutra. Lalu seperti apa karakteristiknya?

Bahan silk memiliki tekstur yang licin halus dan ringan. Sangat cocok untuk dibuat kemeja formal maupun mewah. Sebab selain karakteristik yang disebutkan, kain ini juga memiliki ciri mengkilap.

Namun sayangnya kain silk ini tergolong relatif mahal. Tetapi dengan kualitasnya yang oke banget tentunya tidak mengurangi keuntungan kamu jika memakai bahan ini untuk membuat kemeja.

Dari berbagai rekomendasi kain kemeja di atas, mana menurutmu yang paling bagus dan cocok dengan kebutuhan pakaian sehari-hari?

Namun dari berbagai karakteristik dari kain pilihan di atas tidak perlu bingung harus memilih yang mana.

Sebab kualitasnya sudah cukup bagus, tinggal mencocokkan dengan selera saja.

Maka dari itu, dapatkan produk kemeja nyaman dipakai dengan menggunakan bahan kemeja yang bagus.

Pastinya akan membuat kamu tidak perlu banyak mengoleksi kemeja karena pilihan kain yang tepat membuat pakaian lebih awet dan tahan lama.

Tinggalkan komentar

/* */